Hi, I'm Azies welcome to my space. This is a documentation of stories and experiences of my life.

13 Oktober, 2017

Memulai usaha dengan menemukan Ide mu sendiri.

Jumat, Oktober 13, 2017


boro-boro kepikiran mau jalanin bisnis, suruh nyari ide mau usaha apa aja sulitnya minta ampun..!

Apakah hal tersebut sering berlaku dengan kalian ?
buat nyari idenya aja susah, apa lagi ngelakuin nya ?

Seringkali banyak orang dibuat bingung tentang bagaimana cara menemukan ide bisnis yang akan mereka jalankan ke depan. Kendala seperti ini akhirnya menjadikan mereka kesulitan untuk memulai usaha dan akhirnya tidak pernah ada aksi nyata yang dilakukan.

Tidak perlu khawatir, sebenarnya ada banyak sekali cara menemukan ide bisnis yang bisa kalian terapkan. Cobalah untuk lebih kreatif dan berpikir lebih jauh lagi tentang suatu ide bisnis yang akan kalian terapkan.

Jika Kalian masih kesulitan tentang cara menemukan ide bisnis, beberapa cara berikut ini bisa kalian simak untuk menambah wawasan tentang cara mudah dalam memulai bisnis lewat ide yang kreatif.


1. Temukan Permasalahan yang Dihadapi Masyarakat

Dengan mengamati permasalahan yang sedang dihadapi oleh banyak masyarakat, kita bisa menemukan ide bisnis.

Ada banyak sekali permasalahan di dalam masyarakat yang belum terpecahkan dan membutuhkan solusi kreatif dari kalian semua. Pergilah keluar dan mulai lah mengamati permasalahan apa yang sedang dihadapi oleh masyarakat.

Kunci menemukan suatu permasalahan yang ada di masyarakat adalah dengan melihat apa yang dibutuhkan oleh banyak orang tapi belum ada yang memberikan solusinya.

Sebagai contohnya dilingkungan tempat anda tinggal banyak dihuni oleh para perantau yang kost. Disisi lain dilingkungan tersebut belum banyak tersedia warung makan yang menawarkan harga murah.

Permasalahan inilah yang harus anda pecahkan dan mulailah berpikir untuk membuka warung makan dan menyediakan menu makanan dengan harga murah dan terjangkau dikantong para perantau.

Para perantau yang melihat anda memberikan solusi kepada mareka pasti akan datang dan mengunjungi warung makan anda dan mulai menjadi langganan.

Inilah salah satu contoh cara menemukan ide bisnis lewat mengamati permasalahan yang sedang ada dilingkungan tersebut.

Apa yang Dikeluhkan Orang Lain ?

Permasalahan bisa juga kalian temukan dengan mengetahui apa yang sedang dikeluhkan oleh banyak orang. Keluhan inilah yang harus kalian temukan solusinya dan jadikan ide bisnis kreatif yang bisa kalian jalankan.

Sebagai contohnya kita bisa belajar dari pendiri Go Jek, Nadiem Makarim, yang peka dengan apa yang sedang dikeluhkan oleh banyak orang.

Nadiem Makarim mengamati bahwa sulitnya para penumpang menemukan tukang ojek untuk mengantarkan mereka ke tempat tujuan dengan segera. Para penumpang pun harus terlebih dahulu pergi ke pangkalan ojek untuk sekedar menggunakan jasa mereka.

Disisi lain para tukang ojek pun seolah-olah tidak begitu produktif karena waktu mereka banyak terpakai hanya untuk menunggu calon penumpang saja.

Keluhan kedua belah pihak inilah yang ingin diselesaikan oleh Nadiem Makarim dengan mendirikan perusahaan start up yang bernama Go Jek.

Dengan aplikasi ini, para penumpang akan mendapatkan kemudahan dengan segera menemukan tukang ojek tanpa harus mencari kasana kemari. Disisi lain para tukang ojek akan merasa terbantu karena mereka dapat lebih mudah menemukan pelanggan potensial lewat Go Jek.

Contoh yang Kedua bisa kita dapatkan lewat Jack Ma dengan Alibaba yang ia dirikan di Tiongkok. Saat itu Jack Ma mangamati bahwa banyak sekali pedagang China yang kesulitan menjual barangnya ke luar negeri. Para pedagang ini terkendala dengan biaya modal dan sedikitnya jaringan yang mereka peroleh di luar negeri.

Maka dari itu, Jack Ma mulai berpikir untuk memberikan solusi terbaik untuk para pedagang China ini agar mereka bisa menjual barangnya ke luar negeri.

Caranya adalah dengan menjual barang mereka secara online. Akhirnya tercetuslah ide pembuatan Alibaba yang merupakan situs e-commerce yang memungkinkan para pedagang China menjual dan memasarkan produk mereka ke luar negeri.

Keluhan dan permasalahan inilah yang harus kalian amati di sekitar tempat tinggal. Mulailah mengamati hal tersebut dan jadilah orang yang mampu memberikan solusi kepada banyak orang lewat gagasan yang kalian buat.

2. Amati Orang yang Lebih Dahulu Sukses

Dengan mulai mengamati para pengusaha sukses terlebih dahulu maka akan mendorong kita untuk menemukan ide bisnis dari mereka.

Mulailah untuk mengamati beberapa pengusaha sukses dan apa yang menyebabkan mereka bisa sukses.

Dengan mengamati orang yang lebih dulu sukses, kalian akan mampu menemukan beberapa keunggulan yang dimiliki bisnis yang mereka bangun.

Sebagai contohnya, anda melihat Hendi Setiono yang sukses dengan bisnis kebab Turki Baba Rafi. Mulailah mengamati apa yang dilakukannya dan faktor sukses apa sehingga ia mampu mengantarkan bisnis kebabnya sampai ke luar negeri.

Pertama, Hendi Setiono mengusung ide yang unik dan belum ada di Indonesia yaitu dengan membuka bisnis kebab. Saat itu di Indonesia belum ada jenis makanan ini, padahal di daerah Timur Tengah makanan ini banyak peminat dan orang banyak yang menyukainya.

Dari ide inilah Hendi Setiono mulai mengembangkan bisnis kebab dan mengenalkan makanan tersebut kepada masyarakat Indonesia. Benar saja, kebab yang mereka tawarkan banyak yang suka dan akhirnya bisnisnya berkembang pesat dan memiliki cabang sampai keluar negeri.

Tirulah cara Hendi Setiono menemukan ide bisnis yang unik dan belum ada di masyarakat Indonesia. Jika anda memiliki kesempatan untuk pergi keluar negeri hal itu tentu sangat menguntungkan karena ada berbagai macam ide yang bisa kalian dapatkan.

Namun, jika tidak bisa dilakukan tidak masalah, karena saat ini zaman yang telah terhubung satu sama lain dengan internet. Mulailah menemukan apa yang disukai masyarakat di luar negeri dengan membaca harian bisnis mancanegara. Situs BBC dan CNN bisa menjadi salah satu rujukan anda untuk menemukan bisnis apa yang sedang hangat di luar negeri.

Buka juga Youtube yang menampilkan cara membuat sesuatu disana dan belajarlah lewat itu. Jika kalian sudah yakin dengan ide tersebut, maka segeralah eksekusi dan jadikan peluang bisnis yang menguntungkan di Indonesia.

Konsep Mengamati Haruslah Detail

Cara menemukan ide bisnis lewat metode mengamati orang yang lebih dahulu sukses harus dilakukan dengan cermat dan detail. Amatilah kesuksesan orang lain mulai dari sikap kerja yang mereka terapkan, proses bisnis yang mereka lakukan, dan cara mereka melakukan promosi perlu diperhatikan.

Setelah anda mengamati dengan detail barulah ide tersebut bisa anda tiru dan buat modifikasi yang murni dari pemikiran anda sendiri.


 3. Lakukan Apa yang Menjadi Minat Anda

Dengan mencari tau apa saja yang menjadi minat anda adalah hal paling mudah untuk menemukan ide bisnis. Minat sebenarnya sangat mirip dengan passion yang dimiliki oleh seseorang. Saat seseorang melakukan apa yang menjadi minat mereka, tidak peduli siang atau malam mereka pasti akan sangat bergairah untuk melakukan hal yang menjadi minat tersebut.

Menemukan ide bisnis yang menjadi minat anda merupakan sesuatu yang sangat menguntungkan.

Mengapa demikian ?

Karena disaat anda melakukan bisnis yang sesuai dengan apa yang menjadi minat anda. Pekerjaan tersebut tidak akan terlihat seperti pekerjaan yang lain. Bisnis yang anda kerjakan lebih terlihat seperti hobi yang dibayar, tentu hal ini sangat menyenangkan bukan.

Lalu muncul pertanyaan lagi, dari mana dapat menemukan sesuatu yang menjadi minat kita ?

Pertama, mulai lah mengingat-ingat apa saja hal yang bisa membuat anda lupa waktu. Artinya disaat melakukan hal tersebut anda sangat menyukainya dan saat kalian berhenti muncul perasaan tidak sabar untuk melakukannya lagi keesokan harinya.

Ini Contohnya:

Sebagai contohnya, anda sangat menyukai dunia internet dan sangat sulit melepaskan diri dari internet, inilah potensi bisnis yang bisa anda jalankan. Ada banyak sekali bisnis yang bisa anda manfaatkan di internet dan mampu memberikan keuntungan yang tidak sedikit.

Manfaatkanlah kesukaan anda terhadap internet dengan mulai berbisnis online. Mulailah temukan barang-barang yang menjadi minat banyak orang dan jadilah salah satu penjualnya. Manfaatkan marketplace seperti Tokopedia, Jualo, dan Bukalapak sebagai tempat anda menjajakan usaha yang dijalankan.

Anda bisa juga menjadi salah seorang blogger dan mulai mengisi konten-konten bermanfaat di internet. Dengan semakin banyaknya trafik pengunjung yang datang ke dalam blog anda, maka selanjutnya anda bisa memanfaatkanya untuk mengambil keuntungan.

Caranya adalah dengan menawarkan slot iklan mandiri ke berbagai pihak yang ingin beriklan. Atau anda bisa juga bekerja sama dengan Google untuk menampilkan iklan lewat layanan Adsense mereka.

Bertanya Kepada Orang Terdekat

Jika anda masih sulit menentukan minat yang menjadi kesukaan, maka cara yang bisa dilakukan adalah dengan mulai bertanya dengan orang terdekat.

Bertanyalah kepada kedua orang tua, saudara, atau teman yang mengenal dengan baik diri anda. Orang-orang terdekat sering kali mengetahui apa yang menjadi minat anda dan apa yang kalian sukai.

4. Lihatlah dan Perhatikan Trend yang Sedang Berkembang

Cara menemukan ide bisnis
Trend Via volusion.com
Cara  yang keempat adalah dengan mengetahui arah trend yang sedang berkembang. Hal ini juga sangat berpotensi untuk menemukan ide bisnis baru.

Disaat anda memilih trend sebagai ide bisnis yang akan diterapkan, maka anda harus jeli mengamati apa yang sedang hangat dan diminati didalam masyarakat.

Trend yang kalian amati meliputi trend sosial, politik, atau bisnis yang sedang berkembang dan diminati masyarakat.

Sebagai contohnya, kita bisa mengambil pelajaran dari salah satu pebisnis mainan kunci yang membuka lapak dagangnya di Tokopedia. Saat itu sedang marak-maraknya trend Haji Lulung di media massa dan banyak sekali masyarakat yang membicarakan sosok tersebut di media sosial.

Melihat trend positif ini, akhirnya ia mendapatkan ide untuk membuat gantungan kunci berbentuk figur Haji Lulung yang sedang menjadi trend di masyarakat.

Benar saja, ide tersebut mendapatkan respon yang positif didalam masyarakat dan terbukti banyak pelanggan yang memburu gantungan kunci yang mereka buat.

Hati-Hati Saat Menerapkan Ide Trend

Trend yang sedang berkembang dimasyarakat memang berdampak positif dan bisa menjadi salah satu ide bisnis yang bisa diterapkan.

Namun, meskipun demikian anda selaku pengusaha harus tetap berhati-hati dalam menerapkan trend. Hal ini dikarenakan trend memiliki sifat yang sementara dan mudah sekali redup dimakan tren-tren yang lain.

Sebagai contohnya saja, disaat acara empat mata yang digawangi Tukul Arwana booming di masyarakat. Ada banyak sekali bisnis yang menggunakan jargon yang diucapkan Tukul saat membawakan acara, sebagai contohnya nasi goreng “wong ndeso” dan yang lainnya.

Namun kita lihat saja sekarang, dengan semakin banyak tren baru yang berkembang dimasyarakat, kehadiran jargon wong ndeso yang diucapkan Tukul Arwana menjadi lenyap bak ditelan bumi. Tidak ada lagi masyarakat yang memperhatikan jargon-jargon yang dahulu sangat terkenal.

Jadi, jika berpikir untuk mengaplikasikan ide bisnis lewat trend yang sedang berkembang, kalian harus tahu cara agar bisnis tersebut bisa terus berjalan dan berkembang di masa depan.

5. Berpikir Secara Out Of The Box

Cara selanjutnya adalah dengan menerapkan pola berpikir out of the box. Out of the box maksudnya anda menerapkan pikiran yang berbeda dan tidak pernah terpikir oleh orang lain sebelumnya.

Jadi disaat anda mulai berpikir secara out of the box maka akan banyak sekali ide kreatif dan inovatif yang bisa anda terapkan dalam bisnis.

Jika anda memiliki ide lewat cara ini, maka dapat dipastikan usaha yang anda lakukan akan sangat berbeda dan unik dimata pelanggan. Ditambah lagi kemungkinan bertahannya bisnis dengan persaingan yang ada sangat besar karena anda menawarkan ide yang baru di masyarakat.

Cara Menemukan Ide Bisnis Alternatif yang Bisa Dilakukan

Selain lima cara menemukan ide bisnis yang diterapkan diatas, sebenarnya ada banyak sekali cara yang bisa anda lakukan.

Pertama anda bisa menemukan ide bisnis lewat berbagai situs perusahaan yang lain. Caranya anda bisa mencari halaman customer service dan perhatikanlah apa yang menjadi keluhan para pelanggan di perusahaan tersebut.

Atau anda bisa juga masuk ke Google Play Store untuk menemukan review para pengguna aplikasi. Disana ada jutaan review dari para pengguna aplikasi PlayStore yang bisa anda jadikan referensi perbaikan usaha atau anda jadikan ide bisnis yang baru.

Kedua anda bisa memanfaatkan Google Search untuk menemukan kata-kata apa yang paling sering dicari oleh para pengguna Google.

Kata-kata yang banyak dicari pengguna biasanya bisa menjadi ladang bisnis yang bisa anda terapkan. Sebagai contohnya temukan kata kunci “Harga Smartphone . . . .”, kata kunci ini merupakan salah satu kata kunci transaksi. Artinya orang menggunakan kata kunci tersebut untuk membandingkan beberapa harga dan akhirnya mereka ingin membeli barang tersebut.

Jika anda menemukan barang apa yang paling sering dicari di Google, maka hal tersebut bisa anda manfaatkan sebagi ide bisnis yang cemerlang.

Ketiga, pergilah keluar dan temukan pengalaman yang belum anda dapatkan di kota anda. Jika anda berasal dari Sumatera tidak ada salahnya jika anda mencoba pergi ke daerah Jawa atau Kalimantan.

Disana kalian akan menemukan budaya yang berbeda dan adat istiadat yang bisa anda jadikan inspirasi dalam berbisnis. Atau anda juga bisa membawa apa yang khas dari daerah asal kalian ke luar kota untuk dijadikan bisnis. Hal tersebut tentu menjadi sesuatu yang sangat menarik bukan.

Temukan Ide Anda dan Kejarlah Kesuksesan

Cara menemukan ide bisnis diatas merupakan segelintir cara yang bisa kalian terapkan sebelum memulai usaha. Dengan berpikir kreatif dan out of the box, kalian akan dengan mudah mendapatkan ide yang cemerlang untuk diterapkan.

Semoga Ulasan tentang cara menemukan ide bisnis yang disampaikan diatas dapat dijadikan referensi bagi anda yang akan memulai usaha dalam bidang apapun.

Semoga tulisan ini dapat menjadi manfaat bagi para pengusaha muda yang kebingungan dengan ide usaha yang akan dijalankan.

Selamat Berwirausaha !

12 Oktober, 2017

ETIKA MENGHUBUNGI DOSEN MENGGUNAKAN TELEPON GENGGAM

Kamis, Oktober 12, 2017



ETIKA MENGHUBUNGI DOSEN
MENGGUNAKAN TELEPON GENGGAM

1. Perhatikan kapan waktu yang tepat untuk menghubungi dosen. Pilihlah waktu yang biasanya tidak dipakai untuk beristirahat atau beribadah. Contoh: Hindari menghubungi dosen di atas pukul 20.00 atau saat waktu ibadah.
2. Awali dengan sapaan atau mengucapkan salam. Contoh: Awali dengan sapaan atau mengucapkan salam. Contoh: Assalamualaikum atau Selamat pagi Bapak/Ibu,
3. Ucapkan kata maaf untuk menunjukkan sopan santun dari kerendahan hati Anda. Contoh: "Mohon maaf mengganggu waktu Ibu/Bapak."
4. Setiap dosen pasti menghadapi ratusan mahasiswa setiap harinya dan tidak menyimpan nomor kontak seluruh mahasiswa. Maka, pastikan Anda menyampaikan identitas Anda setiap awal komunikasi/percakapan. Contoh: " Contoh: "Nama saya TIKA, mahasiswi UIKA Akuntansi 2014, semester ini mengambil mata kuliah Ekonomi mikro di kelas Ibu/Bapak."
5. Gunakan bahasa yang umum dimengerti, tanda baca yang baik dan dalam konteks formal. Contoh: Hindari menyingkat kata seperti dmn, yg, ak, kpn, otw, sy. Hindari kata panggilan non-formal seperti aku, ok, iye, dll.
6. Tulislah pesan dengan singkat dan jelas. Contoh: "Saya memerlukan tanda tangan Bapak/Ibu di lembar pengesahan saya. Kapan kiranya saya dapat menemui Bapak/Ibu?"
7. Akhiri pesan dengan mengucapkan terima kasih atau salam sebagai penutup.

Contoh umum:
Assalamualaikum Bapak/Ibu, mohon maaf menganggu waktu Bapak/Ibu. Saya Tika, mahasiswi UIKA Akuntansi 2014, semester ini mengambil mata kuliah Ekonomi mikro di kelas Ibu/Bapak. yang saat ini sedang menulis skripsi dan Bapak/Ibu sebagai pembimbingnya.

Saat ini saya membutuhkan tanda tangan Bapak/Ibu pada lembar pengesahan saya. Kapan kiranya saya bisa menemui Bapak/Ibu? Terima kasih sebelumnya, wassalam.



02 Oktober, 2017

Kisah Inspirasi hidup Michael Jordan (bahkan pakaian bekaspun bisa bernilai tak terhingga)

Senin, Oktober 02, 2017
Michael Jordan, berkulit hitam, lahir pada tahun 1963, di daerah kumuh Brooklyn, New York. Ia memiliki empat orang saudara, sementara upah ayahnya yang hanya sedikit tidak cukup untuk menafkahi keluarga. 

Semenjak kecil, ia melewati kehidupannya dalam lingkungan miskin dan penuh diskriminasi, hingga ia sama sekali tidak bisa melihat harapan masa depannya. 

Ketika ia berusia tiga belas tahun, ayahnya memberikan sehelai pakaian bekas kepadanya, “Menurutmu, berapa nilai pakaian ini?” Jordan menjawab, “Mungkin 1 dollar.” 

Ayahnya kembali berkata, “Bisakah dijual seharga 2 dollar? Jika engkau berhasil menjualnya, berarti telah membantu ayah dan ibumu.” Jordan menganggukkan kepalanya, “Saya akan mencobanya, tapi belum tentu bisa berhasil.”  
Dengan hati-hati dicucinya pakaian itu hingga bersih. Karena tidak ada setrika untuk melicinkan pakaian, maka ia meratakan pakaian dengan sikat di atas papan datar, kemudian dijemur sampai kering. Keesokan harinya, dibawanya pakaian itu ke stasiun bawah tanah yang ramai, ditawarkannya hingga lebih dari enam jam. Akhirnya Jordan berhasil menjual pakaian itu. 

Kini ia memegang lembaran uang 2 dollar dan berlarilah ia pulang. Setelah itu, setiap hari ia mencari pakaian bekas, lalu dirapikan kembali dan dijualnya di keramaian. 

 Lebih dari sepuluh hari kemudian, ayahnya kembali menyerahkan sepotong pakaian bekas kepadanya, “Coba engkau pikirkan bagaimana caranya untuk menjual pakaian ini hingga seharga 20 dolar?” Kata Jordan, “Bagaimana mungkin? Pakaian ini paling tinggi nilainya hanya 2 dollar.” Ayahnya kembali memberikan inspirasi, “Mengapa engkau tidak mencobanya dulu? Pasti ada jalan.” Akhirnya, Jordan mendapatkan satu ide, ia meminta bantuan sepupunya yang belajar melukis untuk menggambarkan Donal Bebek yang lucu dan Mickey Mouse yang nakal pada pakaian itu. Lalu ia berusaha menjualnya di sebuah sekolah anak orang kaya. 

Tak lama kemudian seorang pengurus rumah tangga yang menjemput tuan kecilnya, membeli pakaian itu untuk tuan kecilnya. Tuan kecil itu yang berusia sepuluh tahun sangat menyukai pakaian itu, sehingga ia memberikan tip 5 dolar. 

Tentu saja 25 dollar adalah jumlah yang besar bagi Jordan, setara dengan satu bulan gaji dari ayahnya. Setibanya di rumah, ayahnya kembali memberikan selembar pakaian bekas kepadanya, “Apakah engkau mampu menjualnya kembali dengan harga 200 dolar?” Mata ayahnya tampak berbinar. Kali ini, Jordan menerima pakaian itu tanpa keraguan sedikit pun. 

Dua bulan kemudian kebetulan aktris film populer “Charlie Angels”, Farah Fawcett datang ke New York melakukan promo. Setelah konferensi pers, Jordan pun menerobos pihak keamanan untuk mencapai sisi Farah Fawcett dan meminta tanda tangannya di pakaian bekasnya. Ketika Fawcett melihat seorang anak yang polos meminta tanda tangannya, ia dengan senang hati membubuhkan tanda tangannya pada pakaian itu. 

 Jordan pun berteriak dengan sangat gembira, “Ini adalah sehelai baju kaus yang telah ditandatangani oleh Miss Farah Fawcett, harga jualnya 200 dollar!” Ia pun melelang pakaian itu, hingga seorang pengusaha membelinya dengan harga 1.200 dollar. Sekembalinya ke rumah, ayahnya dengan meneteskan air mata haru berkata, “Tidak terbayangkan kalau engkau berhasil melakukannya.

 Anakku! Engkau sungguh hebat!” Malam itu, Jordan tidur bersama ayahnya dengan kaki bertemu kaki. Ayahnya bertanya, “Anakku, dari pengalaman menjual tiga helai pakaian yang sudah kau lakukan, apakah yang berhasil engkau pahami?”
 Jordan menjawab dengan rasa haru, “Selama kita mau berpikir dengan otak, pasti ada caranya.” Ayahnya menganggukkan kepala, kemudian menggelengkan kepala,
“Yang engkau katakan tidak salah! Tapi bukan itu maksud ayah. Ayah hanya ingin memberitahumu bahwa sehelai pakaian bekas yang bernilai satu dolar juga bisa ditingkatkan nilainya, apalagi kita sebagai manusia yang hidup?
Mungkin kita berkulit lebih gelap dan lebih miskin, tapi apa bedanya?
Tergantung bagaimana kita mendayagunakan potensi yang ada dalam diri kita masing-masing.” Seketika dalam pikiran Jordan seakan ada matahari yang terbit. 

Bahkan sehelai pakaian bekas saja bisa ditingkatkan harkatnya, lalu apakah saya punya alasan untuk meremehkan diri sendiri? Sejak saat itu, dalam hal apapun, Michael Jordan merasa bahwa masa depannya indah dan penuh harapan. 

Dia mengasah potensinya hingga akhirnya dia menjadi salah seorang pemain basket terhebat di dunia ini dan menjadi salah seorang atlet terkaya. Semoga jadi inspirasi

11 Juli, 2017

Suttt! INI BOCORAN DAN TIPS PERUSAHAAN DALAM MENYELEKSI BERKAS LAMARAN CALON KARYAWAN AGAR DITERIMA.

Selasa, Juli 11, 2017

Sebagai orang yang kerap kali ditugasi menyeleksi calon karyawan di berapa perusahaan, bahkan menyeleksi langsung untuk karyawan sendiri, mendapatkan berkas lamaran bertumpuk namun sama sekali ga ada pilihan itu kerap terjadi..

Alhasil, mau - ga mau, tega - ga tega, lamaran yang bertumpuk itu hanya dijadikan arsip atau dibuang di tong sampah, atau malah masuk mesin pencacah.

Padahal, bukan kami ga butuh karyawan, atau hanya sekedar main-main buka lowongan pekerjaan. Tapi hanya karena lamaran yang masuk keperusahaan hampir 90% tidak masuk kedalam kriteria (BAIK ITU KRITERIA PERSYARATAN BERKAS, MAUPUN KRITERIA PENILAIAN PERSONAL SKILLNYA) akhirnya lamaran numpuk percuma.

Ini sering terjadi, ribuan lamaran masuk dalam sekali joob pair, namun bisa dipastikan lebih dari 90% lamaran itu dinyatakan GAGAL PADA SCREENING AWAL.!


Disisi lain perusahaan butuh karyawan, namun orang yang melamar dianggap belum masuk kualifikasi, alias kurang berpotensi. inilah yang terkadang menjadi GAP antara perusahaan kekurangan karyawan vs banyaknya pengangguran yang butuh kerjaan.

"Bukan ga ada lowongan kamu jadi ga punya peluang dapat kerjaan, melainkan hanya karena kurangnya skill yang diharapkan perusahaanlah, yang membuat kamu sulit mendapatkan pekerjaan itu". ini rill.

Oleh karenanya, saya dalam kesempatan ini membuat artikel ini agar dapat membantu kamu, yang susah-susah buat lamaran pekerjaan, ikut antree di joob pair, datang kelokasi pake ongkos jadi ga sia-sia dan inipun sekaligus bisa membantu pekerjaan saya agar dapat dengan mudah menyeleksi potensi-potensi karyawan baru yang potensial dan ga salah pilih. Right!!

SUPAYA GA TERJADI SEPERTI DIATAS, SIMAK BAIK BAIK!!!

Tips buat lamaran yang baik, berdasarkan psikologi situasi, sama psikologi orang yang menyeleksi berkas lamaran kamu.

Kami dibayar untuk menyeleksi calon karyawan bukan hanya sekedar tembak orang, kita seleksi nanti perusahaan terima daftar nama dan selesai begitu aja, tapi lebih dari pada itu, menerima karyawan yang kurang tepat bisa buat perusahaan kolaps dan kami dipecat. oleh karenanya diperlukan keahlian lebih dalam menyeleksi calon karyawan.

Hampir seluruh HRD ataupun Lembaga seleksi karyawan, sebelumnya, dibekali minimal ilmu PSIKOLOGI. Untuk apa?, untuk membaca karakter calon karyawan agar sesuai kebutuhan dan ga salah pilih. artinya apa?, artinya!, setidaknya kami memiliki kemampuan, membaca karakter kamu dari mulai datang, berbusana,cara kamu salaman, ngomong, dari sekedar tulisan tangan, tandatangan, dll, makanya jangan sepelekan langkah-demi langkah yang kamu lakukan saat lamaran. Bisa jadi potensi kamu bagus, namun saat datang kamu tidak menunjukan kesungguhan dan meyakinkan perusahaan, maka kesempatan kamupun sirna saat itu juga.

Ingat!!! ga sedikit diantara kami menilai calon karyawan dimulai dari cara dia datang menyerahkan atau menitipkan berkas lamaran.

CATATAN: jika kamu hendak melamar keperusahaan langsung, maka perhatikan:
a) Penampilan sesuai kelayakan perusahaan (cara berpaiakan dari mulai ujung rambut sampai ujung kaki harap dipastikan sesuai kelayakan perusahaan, initinya jangan sampai salah kostum). masing masing perusahaan memiliki kebijakannya sendiri sendiri, maka saya sarankan pelajari terlebih dahulu karakter perusahaan yang akan kamu datangi. salah kostum bisa buat kamu grogi.


  • b) Pastikan lamaran kamu sampai ke tangan yang tepat, diwaktu yang tepat dan pada kesempatan yang tepat (3 hal itu dapat membantu kamu memperoleh kesempatan yang baik, jangan sapai kamu datang menitipkan lamaran di jam-jam sibuk, atau malah sedang istirahat, karena itu kurang beretika.
  • c) Jangan sekali-kali menitipkan lamaran di pos satpam, kemungkinan besar lamaran mu ga akan sampai.
  • d) Berkas lamaran yang masuk itu bisa dipastikan menumpuk banyak, namun kami memiliki keterbatasan waktu untuk menyeleksi, makanya jika lamaran kamu kurang menarik, bukan cuma lamaran kamu ga akan di baca, dilirik juga nampaknya engga..


BERIKUT CARA KAMI MENSORTIR DAN MEMILIH BERKAS LAMARAN CALON KARYAWAN:


1) (SORTIR AMPLOP)
Jika perusahaan menghendaki lamaran menggunakan amplop, pastikan lamaran kamupun menggunakan amplop yang rapi sesuai ketentuan, jangan sampai kusut, dilipat-lipat, kena air atau malah robek-robek.


Serkatan Nama, alamat dan kontak yang jelas serta jangan lupa posisi yang diinginkan (yang spesifik) dengan font dan ukuran yang standar, mudah dibaca, ketik menggunakan komputer. Ini akan membantu penyeleksi menyortir berkas kamu sesuai posisi lowongan yang dibuka.

Selain nama, alamat dan no kontak, penilaian pun akan tertuju pada penulisan nama perusahaan serta lembaga yang tepat. pastikan kamu menulis tujuan dengan nama perusahaan yang benar sekaligus divisi yang akurat, itu berkesan kamu memang niat dan benar -benar mau melamar di perusahaan tersebut.

2). (MEMBACA SURAT LAMARAN) 
Perhatikan bahasa penulisan surat lamaran, kami biasanya akan mudah menilai karakter seseorang dari bahasa dan kalimat yang ditulis di surat lamaran, usahakan jangan bertele-telle, tulislah lamatan sesuai yang dikehendaki perusahaan, relevan dan sertakan keahlian-keahlian khusus yang menjadi nilai plus kamu,, iNGAT!! lamaran ga boleh lebih dari satu lembar. 
PERHATIKAN!! membuat lamaran dengan bahasa umum yang ga punya ruh karakter pribadi kamu, atau hanya copy + paste dari internet apalagi tidak memperhatikan ejahan bahkan terdapat kesalahan ketik, berarti kamu baru saja gugur dimedan perang! (ini banyak terjadi, karena mungkin penulisan yang terburu buru)


3) (CEK PERSYARATAN BERKAS LAMARAN) 
Jangan sekali-kali melamar tidak sesuai persyaratan yang dikehendaki, jika diminta a, maka usahakan a, jika diminta b maka usahakan b. petugas akan menyortir diawal dari pemberkasan. contoh disuruh membawa pas photo 2x3 2 lebar dan 4x6 1 lembar, maka sebisa mungkin diusahakan dilengkapi, perusahaan memberikan syarat bukan untuk mengada-ada. jika berkasnya saja ga sesuai, jangan harap bisa maju ketahap selanjutnya.


4) ( MENILAI CV) 
Jika pemberkasan dinyatakan sesuai, langkah selanjutnya yang kami lakukan adalah melihat CV atau daftar riwayat hidup. masing-masing perusahaan menghendaki pembuatan CV yang berbeda beda, maka perhatikan keinginan perusahaan. 
Pastikan membuat cv yang menarik dan baik. Sekali lagi tidak berlebihan dan juga tidak pelit memberikan keterangan., cv yang kamu buat, akan menjadi penilaian utama kami dalam melihat potensi calon karyawan, maka usahakan membuat cv sesuai dengan kepribadian kamu, sesuai dengan keahlian kamu dan sesuai dengan riwayat hidup yang kamu jalani. jangan sekali-kali membuat cv yang mengada-ada, misalnya agar terlihat keren, kamu sertakan pengalaman kerja diperusahaan A dengan gaji sekian juta, padahal, kamu sama sekali ga pernah bekerja diperusahaan tersebut. ingat kami bisa dengan mudah mengecek hal tersebut.


5) (LAMPIRAN SERTIFIKAT) 
Banyak sekali berkas lamaran seperti makalah kuliah, penuh dengan lampiran sertifikat yang ga relepan dengan pekerjaan yang diminta.. melampirkan sertifikat yang relepan dengan pekerjaan yang diharapkan, itu akan sangat membantu penilaian kamu, namun jika berlebihan bukan saja menyusahkan orang yang menyeleksi, malah bisa membuat kamu dinilai kurang profesional dan menjengkelkan. jika kamu melamar dibagian komputer sertakanlah sertifikat yang berhubungan dengan komputer saja, yang lainnya ga usah.


6). (SESUAI KWALIFIKASI) 
Perhatikan juga kwalifikasi yang diminta, usahakan lamaran kamu sesuai dengan keahlian sekolah atau kuliahmu, walau ga menutup kemungkinan ada orang yang jauh lebih ahli dengan izajah jurusan yang berbeda, biasanya kami akan menilai diawal antara kesesuaian sekolah / kuliah sama joob yang dbutuhkan. 


Kualifikasi yang terlalu tinggipun,akan sulit bagi kami untuk meloloskan. Semisal dibutuhkan lulusan SMA yang melamar malah lulusan S1, atau malah sebaliknya, dibutuhkan S1 yang melamar malah SMA, maka itu bisa dipastikan ga mungkin bisa lolos pemberkasan awal. 
karena kwalifikasi dibuat sebagai pertimbangan kelayakan memberikan gaji dan jenjang karier kedepannya.


Inilah cara kami melakukan penilaian berkas lamaran untuk menjadi pertimbangan seleksi ketahap selanjutnya, seperti wawancara dan psikotest. mudah-mudahan dengan diberikan bocoran ini, kamu dapat membuat lamaran sesuai yang diinginkan perusahaan, dan saya berdoa semoga kamu cepat mendapatkan pekerjaan yang layak ya kawan!

Semoga bermanfaat, dan artkel selanjutnya mudah-mudahan saya bisa menulis terkait tips menjawab pertanyaan seputar psikotest calon karyawan.
pertanyaan dan seputar pengalaman terkait lamaran, kamu bisa comment di bawah status ini. trims


10-07-2017

18 Juni, 2017

Hadiah spesial dari ALLAH saat Ramadhan

Minggu, Juni 18, 2017

Status THR dan berburu baju baru sudah mewarnai beranda, parcel dan hadiah sudah berdatangan kita terima, diskon murah jadi ajang untuk kita ramai berbelanja, namun malam yang satu ini kadang sepi orang cari..
Padahal Allah tau, bahwa usia umat nabi muhamad, tidak lebih panjang usianya dibanding umat-umat sebelum Beliau, jadi gimana mungkin kalo umat terdahulu punya usia ratusan bahkan ribuan tahun, terus mereka misalnya taat beribadah setiap waktu, bisa dikalahkan oleh amal umat Nabi Muhamad yang punya usia maksimal puluhan tahun?
Jawabannya adalah Lailatulqadar..., itu hadiah spesial yang Allah berikan khusus kepada kita, mari kita buru malam ini...dengan sebaik-baiknya amal yang ganjarannya bisa lebih baik dari pada kita Ibadah lebih dari 83 tahun.
تَحَرَّوْا ليلة القدرِ في الوِتْرِ، من العشرِ الأواخرِ من رمضانَ
“Carilah oleh kalian keutamaan lailatul qadr (malam kemuliaan) pada malam-malam ganjil di sepuluh malam terakhir bulan Ramadhan”. (HR.al-Bukhari (2017), & Muslim (1169)
23 RAMADHAN 1438 H
Nurdin Al-Azies

Karena tak ada hidup yang sempurna, maka belajarlah untuk hidup lebih bermakna dan bermanfaat untuk sesama

Minggu, Juni 18, 2017



Seberapa kuat pun genggaman tangan kita terhadap harta, jika itu bukan milik kita, pasti akan terlepas juga.

dalam hidup, tak ada yang lebih baik, lebih cantik, lebih rupawan, yang ditinggikan derajat oleh Nya, melainkan takqwa dan keimanan.

pembuktian kamu beriman, salah-satunya adalah kamu rela melepaskan genggaman harta yang sesungguhnya itu bukan milik kita..

Allah telah karuniakan kita dengan berbagai cinta dan duka, berbagai kelebihan disertai beberapa kekurangan, 

untuk saling melengkapi, untuk saling berbagi kasih sayang, berbagi kebaikan, saling menanggung penderitaan, 

agar taktala kita berlebih kita tak kufur melainkan bersyukur,
dan jika kita berkekurangan kita tak akan mengeluh melainkan bersabar..
Karena tak ada hidup yang sempurna, maka belajarlah untuk hidup lebih bermakna dan bermanfaat untuk sesama..
22 Ramadhan 1438 H
Nurdin Al-Azies

14 Juni, 2017

Ketika Hinaan, Cacian dan Makian Menghampirimu

Rabu, Juni 14, 2017

Kita memang ga bisa membuat semua orang suka kepada kita,
ada kalanya kita harus bisa menerima penilaian jelek orang lain terhadap kita.
ketika hinaan, cacian dan makian datang kepada mu,
merasa sakit hati diawal memang wajar, 
namun yang terpenting jangan pernah jadikan hal tersebut sebagai beban yang menghambatmu untuk berkembang.

Kamu yang masih diremehkan, dan direndahkan orang lain..ingat hal-hal ini:
1. Mereka yang menghinamu tak selalu lebih baik darimu. Bisa saja mereka hanya iri dengan kelebihan yang kamu miliki, memikirkan secara berlebih hinaan orang kepada mu hanya membuang energi.
2. Setidaknya dengan mereka menghinamu, artinya mereka juga memperhatikanmu. Apapun itu, ambil sisi positif dari setiap hinaan yang ditujukan kepadamu.
3. Bullyan dan hinaan itu bukan akhir dunia. Ingat, yang penting adalah pembuktianmu di masa depan.
4. Orang menilai kamu hanya sesaat, tapi kamu yang menjalaninya tau betul prosesnya dalam berjuang, jadi kamu harus tenang dan selesaikan perjuanganmu hingga menang.
5. Jangan membalas hinaan dengan hujatan, jika demikian apa bedanya antara orang yang menghina dan orang yang menghujat.
6. Walau sakit dan terkadang ga bisa kita terima, tapi hinaan adalah obat mujarab untuk kamu bisa memperbaiki kualitas diri, terimalah dengan ikhlas.
7. Hinaan itu tidak akan melekat pada diri orang yang dihina apabila kamu bersikap arif dan bijaksana dalam menyikapi hinaan tersebut. Hinaan itu justru akan berbalik dan melekat kepada diri orang yang melontarkan hinaan itu.
8. Hinaan adalah vitamin. Vitamin bagi mereka yang selangkah lagi mampu meraih kesuksessan, vitamin bagi mereka yang membutuhkan amunisi untuk menggerakkan mesin berpikirnya, vitamin untuk menghasilkan ide-ide kreatifnya, dan vitamin untuk menjaga daya tahan tubuh, agar terhindar dari penyakit menular, yaitu penyakit menghina orang lain.
9. Terkadang pujian yang membuatmu bangga diri, bisa jadi melalaikan dan meruntukhanmu, tapi cacian, makian dan hinaan bisa jadi mengingatkan mu bahwa kamu harus bangkit dari leha-lehamu.
10. Jangan pernah tumbang sama cacian dan makian orang, karena yang mencaci dan memaki kita, mereka bukan siapa-siapa, masih ada orang-orang yang layak kita perjuangkan, mereka yang ada untuk kita, yang selalu mendampingi, mendukung dan menyemangati perjuangan mu.. oleh karenanya kamu masih layak jadi kebanggan mereka.

Nurdin Al-Azies
19 Ramadhan 1438 H

♫ NASIHAT UNTUK DIRIMU YANG SEDANG MENANTI. ♫

Rabu, Juni 14, 2017


Engkau yang tertulis dilauhulmahfud..
Engkau adalah rahasiah terbesar ku
kehadiran mu akan menyempurnakan hidupku..

Kau yang ku sebut didalam do'a ku..
engkau tulang rusuku yang hilang..
kehadiran mu menyempurnakan Iman ku

Bersabarlah dalam pentian mu
Ikhlas berharap dan trus menanti..
kau yang akan menjadi makmum dihidupku
bersabarlah menanti kedatang ku
tetap yakinlah bahwa aku kan datang menjemputmu.
menyempurnakan separuh agama kita.

Jika kau kesepian, mintakan doamu
untuk mempercepat takdir kita bersama..
tak usah risau
bagi ku..
kamullah harapan dan masa depan ku
maka dari itu jagalah pandangamu,
akupun berusaha demikian.
sampai saat nya tiba..

Kesendirian dalam penantian yang menjaga iman
jauh lebih mulia dari pada
berpasangan namun penuh ketidak baikan
maka ingatlah...!
rencana Allah itu lebih indah
dari apa yang kita bayangkan
bersabarlah..!
sampai ku datang dengan gagah pada ke dua orang tuamu.
hingga menyatakan janji yang akan mengikat kita bersama
membangun Surga, selama-lamanya..

dari Calon Imam Mu
Nurdin Al-Azies
17 Ramadhan 1438 H

CERITA 15 RAMADHAN "NASI PADANG PEMBURU PAHALA PUASA"

Rabu, Juni 14, 2017

Dzuhur tadi, selepas sholat sang imam naik mimbar
seperti biasa, agenda dikampus sesuai instruksi rektor, 
selama bulan puasa, selepas sholat harus ada yang kultum selama 7 menit.

Tema kultum kali itu, "berburu pahala di bulan puasa."
sang imam menyampaikan bahwa,
“Siapa memberi makan orang yang berpuasa,
maka baginya pahala seperti orang yang berpuasa tersebut,
tanpa mengurangi pahala orang yang berpuasa itu sedikit pun juga."
kurang lebih ceramahnya seperti itu..

Nah ketika sore-sore, saya sama temen lagi nyari tempat buat berbuka bareng.
Tiba tiba keingetan sama kultum tadi dzuhur,
dan kepikiran buat ntraktir,
pikir saya agar dapet pahala puasa dia.
Kebetulan orangnya lebih soleh dari saya,
tadi saya lihat dia baca Quran, infaq, sama sholat berjamaah pula..
WAH INI PELUANG BESAR!.. pasti pahala dia lebih gede dari saya..
itu yang buat saya tertarik buat traktir dia..
namun apalah dikata selepas sampai ke tempat kita buka, pas ngecek dompet.. ternyata ga ada isinya..

cuma ada 1 lembar Rp.50rb doang, dan ga mungkin bisa traktir..
akhirnya niat licik / cerdik itupun muncul..
saya nyuruh dia mesen makanan percis sama seperti apa yang saya pesan..
terus setelah makanannya dateng..
saya bilang ke dia.. 

(ME) "eh lu inget ga ceramah pa ustadz tadi pas dzuhur?"
(HE) dia jawab "inget emang kenapa?
(ME) sebenernya gua pengen traktir lu.. cuman gua ga ada duit broh!
(HE) terus?
(ME) mau ga kita kerjasama?
(HE) kerjasama gimana..?!
(ME) LU Traktir Gua, gua traktir lu, niatin aja kita ngasih makan orang yang buka..
jadi kan lu dapet amal puasa gua, gua dapet amal puasa Lu.. HEHE...asik kan!
(HE) OK DEAL!!

AKHIRNYA KAMIPUN BERTUKAN PESENAN DAN SALIM MEMBAYAR DIKASIR
DENGAN HARAPAN DAPAT NILAI PUASA DIA
SESUAI APA YANG DIKATAKAN PA USTAD TADI SAAT DZUHUR
DENGAN GEMBIRA. HAHAHA
SELAMAT MENCOBA!
Nurdin Al-Azies
15 RAMADHAN 1438 H

07 Juni, 2017

seteleh kesulitan akan selalu ada kemudahan

Rabu, Juni 07, 2017
seteleh kesulitan akan selalu ada kemudahan
Fainnama'al 'usri yusro.. innama'al 'usru yusro...
Sesungguhnya bersama dengan kesulitan, ada kemudahan...
bersama dengan kesulitan, ada kemudahan.. (Al-Insyirah:6-7)

dua ayat yang sering kita dengar dan mungkin kita bacakan berulang ulang dalam sholat ini menekankan pada diri kita, bahkan setiap diri yang mampuh tahan terhadap hambatan, ujian dan rintangan, maka selepas itu akan hadir kepadanya kemudahan-kemudahan.

ini adalah firman dari Allah untuk kita yang beriman, 
maka ketika kita meyakini setiap langkah dan kerja-kerja kita Allah yang atur,
siapapun kita, apapun propesi yang sedang kita jalani, usaha apa yang kita tekuni,
ketika kamu mau berjuang, mau berusaha susah payah, 
rela melewati cobaan berat, rela melewati ujian sulit.. bersabar dengan ujian-ujian.

insyaAllah didepan perjuangan mu.. 
ada kebaikan, ada kehebatan yang membawa kemudahan,
bagi karirmu, bagi kesuksesan mu..
 SEMANGAT KAWAN!

12 Ramadhan 1438 H
Nurdin Al-Azies

JANGAN KEJEBAK SAMA KEHIDUPAN MASA LALU!!

Rabu, Juni 07, 2017

Berapa banyak diantara kita masih dikendalikan sama pengalaman yang buat kita ga berani ngambil sikap buat maju untuk melangkah ke masa depan.

Rasa kecewa, marah, bersalah, itu artinya tanda-tanda kamu masih kejebak dikehidupan masa lalu.
Biasanya kalo kamu masih kaya gini, kamu akan sulit buat berfikir jernih, tentang bagaimana menatap masa depan serta memperjuangkannya.

YANG HARUS KAMU LAKUIN, , YA MOVE ON!

Maafkan mereka, maafkan diri mu sendiri yang udah berlaku kurang baik sama pengalaman hidupmu dimasa lalu, dengan begitu setidaknya hidup Kamu ga akan kejepit sama benci kamu pada diri sendiri atau orang lain dan menyalahkan masa lalu.

Jika kamu melihatnya dengan positif, masa lalu tidak ada yang buruk
yang ada, hanya masalalu yang indah dan pelajaran yang berharga..

Sejatinya setiap diri memiliki masa lalu. walaupun kamu mungkin punya masa lalu yang kelam, tapi berbanggalah, setidaknya atas usaha mu hari ini untuk memperjuangkan masa depan.
11 Ramadhan 1438 H
Nurdin Al-Azies

05 Juni, 2017

Pengalaman Absurd ngejemput temen dari singapur

Senin, Juni 05, 2017
Pengalaman Absurd ngejemput temen dari singapur buat jalan2 pertama kali ke indonesia.
Dia hanya tau bahwa uang indonesia punya banyak nol nya yang buat dia agak bingung.
 sesampainya di bandara langsung menghampiri money changer dan nanya kepenjaganya,
kalo satu dolar singapur berapa rupiah jika ditukar,
mba-mba yang jaganya bilang 1 SGD setara dengan 9000 IDR.

terus ia bilang, Oh yaudah saya ambil keresek dulu di koper kalo gitu, sambil bergegas ia mau buka koper.
karena saya bingung, terus saya tanya, buat apa? dia jawab ya buat tempat uang lah..!
emang kamu mau tuker uang berapa? saya penasaran.
Ilustrasi (perandingan Rupiah vs Dolar Singapura)

dia jawab, 1200 SGD. sambil keluarin HP dan buka kalkulator
terus dia jumlahin 1200 x 9000 = 10.800.000 IDR
ketika keluar angka 10,8 juta dia mulai bingung lagi, perlu kantong sebesar apa buat ngantongin uang sebanyak itu.. haha

Ternyata yang ia pikirin cukup sederhana, karena terbiasa dengan pecahan satuan, semisal 1 atau 10 dolar
maka ia fikir kalo ia tukar 1200 SGD dengan pecahan 10 rupiah saja maka akan ada 1.080.000 lembar rupiah yang harus ia bawa,
dan itu ga mungkin masuk dompet.

ngedenger penjelasan gitu.. akhirnya saya ga kuat nahan ketawa sampe ngakak sama si mba penjaga money changernya..

SAMBIL BILANG, MAAF YA BA, MAKLUM TEMEN SAYA INI UDIK, BARU PERTAMA KALI KE INDONESIA..

Dia kira kalo mau beli es cream di Indonesia harus bawa uang satu gepok..!!! kaya di zimbabwe

26 April, 2017

liburan kemana ya? nih tempat asik buat kamu liburan yang ga buat kantong bolong (GEOPARK CILETUH)

Rabu, April 26, 2017

Kalo nemu tanggal merah dikalender yang rapet, kayanya selalu pengen manfaatin buat liburan ya, secara waktu yang kita habisin di tiap harinya biasanya banyak dipake buat rutinitas itu-itu aja..


Kadang bosen banget kan.. kekampus terus, kuliah terus, kerja terus.. rumah kampus, kampus rumah, kantor rumah, rumah kantor.. monoton banget kan.. , kalo terus-terus kaya gitu biasanya bisa buat sindrom BT muncul yang akhirnya jadi ga semanget buat ngelakuin apapun..he..


Cuma kalo mau liburan, liburan kemana? Itu juga yang jadi pertanyaan.. bosen liburan ketempat biasa-biasa aja.. pengen liburan yang anti mainstream ah sekali kali.. 
Cuma yang pasti budgetnya jangan buat bengkak dikantong..

Haha.. serba salah.. kalo belum nemu destinasi asik yang murah meriah namun wah..

Nah untung aja lu, nemuin artikel ini, karena gua akan ajak lo ke satu destinasi yang ga terlalu jauh dari tempat tinggal. yang penting  destinasi ini masih diseputaran jawa barat atau pulau jawa..
Kemana kita akan pergi..?
Ikutin dulu aja ya…..




23 Maret, 2017

BAGIMU YANG BERHUTANG! Renungkan..

Kamis, Maret 23, 2017
me>

Sahabatmu yang bersedia meminjamkan uangnya dikala kamu sulit, bukan karena ia punya banyak uang, tapi karena ia hanya ingin meringankan sedikit beban yang kau punya, oleh karenanya  hargailah!.

Ingat, yang dipinjamkan kepadamu pada hakekatnya bukan cuma uang, melainkan ketulusan, kepercayaan, dukungan dan kesempatan untuk mu bertahan melewati cobaan.

Saya sangat berharap, sahabat-sahabat sekalian mampu menjaga itu semuanya, terutama kepercayaan yang diberikan..

Ingat Kepercayaan orang lain terhadapmu, adalah harta seumur hidup mu, sekali ia terenggut maka tak akan pernah tumbuh kembali..

mengembalikan pinjaman, atau balas budi terhadap bantuan yang diberikan adalah kewajibanmu, hak mereka adalah menerima barang yang pernah dipinjamkan.
maka jika kamu orang yang beriman, saya kira takperlu lagi harus ditagih.. karena hutang akan selalu membuatmu risih.

jika memang sudah tak mampu untuk membayar, datangilah dengan jujur beralasan dan meminta kepadanya untuk mengikhlaskan.. karena itu jauh lebih baik untuknya  daripada mendiamkan..


kamu harus faham, mereka mendapatkan hartanya  lewat ihtiar, penuh dengan perjuangan, dan hasil dari kerja kerasnya, lantas berfikirkah kamu niat baiknya, kepercayaannya, ketulusannya kamubalasdengan penghianatan!

Jangan sampai hutang mu kepada orang yang tulus membantu, menjadi batu ganjalan mengapa kamu susah berhasil, sulit maju dan tak gampang untuk meraih sukses.. kalo kamu merasakan demikian.. coba renungkan, mungkin masih ada hak orang lain yang tak kita tunaikan.. terlebih hutang atas bantuan orang yang tak dibayarkan.

Bukankah jika seorang mukmin itu terkatung-katung dengan sebab utangnya sampai  dilunasi? (HR. Ahmad)

bahkan, Rosulullah SAW pun tak berkenan untuk mensholatkan jenazah orang yang berhutang, terlebih yang paling harus kita takuti tak ada surga baginya, naudubillah..

Berdoalah agar terbebas darinya..! Kerja kerasmu untuk melunasi hutang-hutang mu adalah sahid!,  ihtiarmu untuk terbebas darinya adalah Izzah (Harga diri). maka berusahalah..!

selain itu tolong renungkan baik-baik pesan saya dibawah ini!

Orang yang suka inisiatif mentraktirMu, bukanlah ia punya banyak uang, tapi ia memandang "Pertemanan" adalah harta terpenting yang ia miliki  dari pada uangnya.

Doakanlah sahabatmu yang pernah menolongmu dikala susah hingga kamu dapat bertahan sampai detik ini..

Sekecil apapun pertolongan yang diberikan, terlebih yang menolong kita tidak pernah berharap apapun, maka ia adalah malaikatmu.. yang selayaknya kamu hargai.

do'a mu untuk kebaikannya adalah balas budi yang mereka butuhkan..

salam
Nurdin Alazies



21 Maret, 2017

#Angkot-OjekOnline-TOP(Tukang Ojek Pangkalan)

Selasa, Maret 21, 2017



Yang terjadi saat ini tentang ributnya antara sopir angkot dan Kendaraan Online di mana-mana, bagi kita tentunya harus selalu dijadikan pelajaran..

Apapun insidennya kalo cuma hanya dikomentari, ditonton, kayaknya ga akan bermanfaaat apa-apa buat kita.. yang ada hanya buang waktu percuma..

Selalulah Ambil HIKMAH dibalik pelajaran yang terjadi.

Saya bukan pengamat-apalagi ahli dalam mengomentari kejadian ini.. saya cuma hanya ingin bertukar pikiran dan ini hanya pandangan pribadi saya yang awam terkait hikmah dari hal ini, kalo ada yang salah mohon maaf.
_________________________
1. Sunatullah, bahwa yang tak mau berkembang dan menyesuaikan pada Zamannya akan selalu tergantikan dengan yang lebih berkembang dan lebih baik. (Coba buka surat Muhamad:38, Ibrahim: 19-20, An-Nisaa': 133).

Kita harus selalu belajar, bahwa kehidupan yang sesungguhnya adalah terus berkembang, terus maju dan terus memperbaiki diri.

Sehebat apapun kita dimasa lalu dan dimasa ini, jika ga mau belajar dan terlalu sombong sama yang kita miliki saat ini, sementara orang lain terus belajar, terus berkarya, terus berkembang, maka satu saat, bukan mustahil kita akan tergantikan..

Begitulah penomena sekarang, yang masih punya pemikiran tertutup, tidak menerima perubahan justu malah takut tersaingin dengan yang lebih baik, lebih maju dan bukannya berfikir mau menyesuaikan diri, maka ia akan jadi makhluk kerdil yang perlahan-lahan redup dimakan zaman dan usia..dan akhirnah punah..

Ingatkah pada jaman dulu walau saya ga ngalamin, katanya kita kemana² menggunakan Delman, lalu Delman ke gusur sama Oplet, Oplet kegusur sama Bemo, Bemo kegusur sama Angkot, dst..
Karena Apa..!?

lagi lagi, karena sunatullah, generasi berikutnya yang terbaik yang akan menggantikannya
Jika kita tak mau berubah ya siap-siap untuk musnah..

_____________________________________
2. Rizqi itu sudah Allah takar dan ga mungkin ketukar. (Coba buka dan Baca surat Al-Maa`idah:114, Al-Hajj:58, Al Jum'ah:11, HUD: 6)

Baik Ojek Online,TOP (Tukang Ojek Pangkalan) maupun sopir angkot masing² memiliki rejekinya sendiri², kalo masih merasa punya Allah, coba selalu libatkan Allah disetiap aktifitas kita... supaya apa?, supaya tenang.. ga terlalu ketakutan yang membuat kita gagal fokus sama cari rizki..

Yang ada kalo kita ga terima atau malah merasa terusik dan syirik ama penghasilan orang lain dan berpendapat penghasilan kita terganggu karenanya.. yang terjadi kita hidup ga akan tenang-tenang, cape, lelah, kekuras segalanya hanya karena kita punya prasangka ga bener sama orang yang dampaknya jadi ga percaya sama jaminan Allah..

Harus kita fahami dan yakini, jika kita belum ditakdirkan mati, rezeki untuk kita makan ga akan pernah terputus! (Tinggal kita mau ikhtiar cari yang halal)

Cuman yang juga harus dipahami, yang sudah dapat rizki banyak, harus ingat.. sama yang masih butuh, karena dipendapatan kita masih ada hak-hak orang lain.. jangan juga serakah! supaya-sama-sama saling pengertian yang bisa buat kita damai..

Jangan Ribut! apakah dengan cara ribut akan menambah penghasilan kita, yang ada satu hari kita rugi dua kali, ga bisa cari napkah, sama nyusahin orang lain..

cukuplah bersaing dengan sehat.. itu jauh lebih bermartabat..!
just an opinion!
Thanks..

adds