Hi, I'm Azies welcome to my space. This is a documentation of stories and experiences of my life.

29 Oktober, 2010

Dari Bajir Bandang diwasior, gempa dan sunami di mentawai hingga wedus gembel di Yogyakarta

Dari banjir bandang di Wasior, lindu dan air laut yang menggulung Mentawai, hingga awan mendidih 600 derajat celsius yang menyiram kawasan sekitar Merapi di Yogyakarta. Daftar petaka ini mengharubiru susul menyusul dalam sebulan, memberikan kabar duka untuk negri Indonesia yang kita tempati ini.




Wasior 4 Oktober.


Selain dilaporkan 155 korban jiwa dan 157 orang hilang ( detikNews, Minggu 17/10/2010), sedikitnya banjir bandang wasior telah meluluh-lantakan 4 distrik didaerah Papua Barat, "Bangunan pemerintah, pasar, dan bangunan ibadah, jalan, jembatan serta Rumah dan pemukiman warga” hancur total dilalap banjir bandang. Data yang dilansir (vivanews.com 25 /10/ 2010) melaporkan sedikitnya kerugian ditaksir mencapai Rp 278 miliar. Pemerintah kehilangan aset Rp41 miliar, sisanya swasta.
Tercatat 2.652 Jiwa pengungsi baik yang selamat atupun yang terluka membutuhkan bantuan baik sandang, papan, maupun pangan. Jarak yang jauh dan lokasi yang curam menyulitkan tim SAR dan relawan untuk melakukan evakuasi dan relokasi. Masih dibutuhkan bantuan yangcukup besar untuk bertahan hidup sodara-sodara kita disana. Bantuan pakaian, makanan dan obat obatan menjadi hal yang sangat penting disana.

Mentawai 25 Oktober

sebuah gempa berkekuatan 7,2 skala Richter terjadi di barat daya Pulau Pagai, Mentawai, Sumatera Barat. Sebuah tsunami pun lahir, menghantam kawasan pantai barat gugusan kepulauan di kabupaten terluas di Sumatera Barat itu.
Kini, laporan korban tewas sudah menembus angka 300 orang lebih. "Korban gempa dan tsunami Mentawai terkini, meninggal 311 orang," kata Staf Khusus Presiden Bidang Penanganan Bencana dan Sosial, Andi Arief, dalam akun twitter-nya, Kamis 28 Oktober 2010.
Menurut Andi Arief, data yang diterima itu berdasarkan laporan lapangan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Mentawai. Gempa dan tsunami juga memporak-porandakan sejumlah bangunan.
Sebanyak 460 orang hilang. dilaporkan, bangunan-bangunan gedung dan infrastruktur juga luluh lantak.

Merapi 26 Oktober.

Dahsyatnya abu vulkanik Merapi telah meluluhlantakkan Desa-Desa Kinahrejo, Umbulharjo, Cangkringan, Sleman, Yogyakarta. Letaknya yang hanya 4 kilometer dari kawah Merapi membuat Kinahrejo menjadi wilayah yang dilalui awan panas 'wedhus gembel.'
Denyut desa itu pun langsung berhenti setelah Merapi 'batuk' pada Selasa petang. Dalam sekejap rumah, pohon, dan semua makhluk hidup di sekitarnya hangus. Keperkasaan Merapi membuat semuanya berubah.
Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral mencatat, setidaknya awan panas yang menyerupai bulu domba itu, saat keluar mulut gunung suhunya sekitar 1.000 - 1.100 derajat Celcius. Ketika menerjang pemukiman, suhunya sudah berubah menjadi 500-600 derajat. Bayangkan saja, suhu 'wedhus gembel' ini saat menyengat desa Kinahrejo masih enam kali panasnya air mendidih.
Tidak hanya itu, kecepatan gerak awan panas mencapai 200 kilometer per jam. Pergerakan super cepat ini tentu menyulitkan bagi makhluk hidup di sana untuk bisa menghindar.
Dengan adanya letusan itu tercatat 35 Orang telah menjadi Korban termasuk sang juru kunci yang di kenal dengan sosok Mbah Maridjan, yang jasadnya ditemukan sedang dalam posisi bersujud.
Berbagai dukungan juga ucapan turut berbela sungkawa terlontar dari berbagai kalangan, tidak hanya di indonesia akan tetapi di berbagai belahan dunia, turut merasakan penderitaan yang dialami bangsa ini.

Oleh : Nurdin Al-Azies

adds