
Azies-site-Banyak wanita yang enggan mengenakan jilbab karena takut penampilannya kurang modis dan cantik. Namun tidak bagi artis cantik Che Che Kirani. Menurut Che Che, wanita tetap bisa kelihatan cantik dan anggun dengan busana muslimah.
Hal itu diutarakannya pada acara seminar yang diadakan oleh UKM Lembaga Dakwah Kampus AL-Intisyar UIKA, dengan tajuk seminar berbusana muslim di Aula Lantai III Universitas Ibn Khaldun (UIKA), kemarin ( Kamis 24/03/11). Pada kesempatan itu, hadir pula Direktur Pascasarjana UIKA, Prof. KH Didin Hafidudin MSc dan salahsatu dosen UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.
Che Che yang hadir mengenakan gamis biru tua itu, bercerita tentang kesan-kesannya saat pertama kali memutuskan berpakaian tertutup dan menggunakan jilbab.
“Berjilbab bukan berarti tak bisa tampil cantik dan trendi. Jilbab saat ini juga sudah banyak yang mengikuti zaman, dan bisa membuat penggunanya tetap terlihat cantik,” kata istri ustad kondang, Aa Hadi Gunawan ini.
Tak hanya itu, baginya berpenampilan tertutup bukan hanya sekadar menjalankan perintah agama. Juga bisa menjadi nilai lebih dan batasan dalam bergaul.
“Dengan berjilbab, muslimah juga bisa membatasi pergaulan sehingga terjaga dari hal-hal negatif. Dan mudah-mudahan bisa menjadi motivasi bagi kawan-kawan yang belum mengenakan jilbab,” ujar artis sinetron Aku Ingin Pulang ini.
Sementara itu, Direktur Pascasarjana UIKA, KH Didin Hafiduddin, mengatakan, seminar berbusana muslim ini adalah salah satu langkah sosialisasi surat keputusan (SK) mengenai kawasan berbusana muslim.
“Pihak kampus memang telah mempersiapkan SK tersebut. Namun, SK ini bukan berarti paksaan, tapi lebih bersifat anjuran bagi yang belum berjilbab,” ungkap Didin.
Pada kesempatan tersebut, Didin juga mengimbau agar mahasiswa yang sudah berbusana muslim tidak menilai sebelah mata kepada mereka yang belum berpakaian menutupi aurat.
“Jangan dianggap negatif dan men-judge bahwa yang belum berjilbab dianggap tidak berkeinginan mematuhi perintah agama. Justru harus jadi teladan dan contoh,” tandasnya.
Hal itu diutarakannya pada acara seminar yang diadakan oleh UKM Lembaga Dakwah Kampus AL-Intisyar UIKA, dengan tajuk seminar berbusana muslim di Aula Lantai III Universitas Ibn Khaldun (UIKA), kemarin ( Kamis 24/03/11). Pada kesempatan itu, hadir pula Direktur Pascasarjana UIKA, Prof. KH Didin Hafidudin MSc dan salahsatu dosen UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.
Che Che yang hadir mengenakan gamis biru tua itu, bercerita tentang kesan-kesannya saat pertama kali memutuskan berpakaian tertutup dan menggunakan jilbab.
“Berjilbab bukan berarti tak bisa tampil cantik dan trendi. Jilbab saat ini juga sudah banyak yang mengikuti zaman, dan bisa membuat penggunanya tetap terlihat cantik,” kata istri ustad kondang, Aa Hadi Gunawan ini.
Tak hanya itu, baginya berpenampilan tertutup bukan hanya sekadar menjalankan perintah agama. Juga bisa menjadi nilai lebih dan batasan dalam bergaul.
“Dengan berjilbab, muslimah juga bisa membatasi pergaulan sehingga terjaga dari hal-hal negatif. Dan mudah-mudahan bisa menjadi motivasi bagi kawan-kawan yang belum mengenakan jilbab,” ujar artis sinetron Aku Ingin Pulang ini.
Sementara itu, Direktur Pascasarjana UIKA, KH Didin Hafiduddin, mengatakan, seminar berbusana muslim ini adalah salah satu langkah sosialisasi surat keputusan (SK) mengenai kawasan berbusana muslim.
“Pihak kampus memang telah mempersiapkan SK tersebut. Namun, SK ini bukan berarti paksaan, tapi lebih bersifat anjuran bagi yang belum berjilbab,” ungkap Didin.
Pada kesempatan tersebut, Didin juga mengimbau agar mahasiswa yang sudah berbusana muslim tidak menilai sebelah mata kepada mereka yang belum berpakaian menutupi aurat.
“Jangan dianggap negatif dan men-judge bahwa yang belum berjilbab dianggap tidak berkeinginan mematuhi perintah agama. Justru harus jadi teladan dan contoh,” tandasnya.